SARADAN NEWS

PIMPINAN DAN STAF SARADAN NEWS MENGUCAPKAN SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1 SYAWAL 1434 H, MINAL AIDZIN WAL FAIDZIN, MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN

Jumat, 09 November 2012



Penanganan Wabah Diare Di Desa Wunin-Eldedora Sangat Lamban

Bula-Maluku 10/11, Ketua Pemuda Katolik Komisariat Cabang Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) Petrus Rusin sangat kecewa dengan kinerja Dinas Kesehatan Kabupaten Seram Bagian Timur yang tidak memberikan respon terhadap wabah Diare (muntaber) di Desa Wunin-Eldedora Kabupaten SBT Kecamatan Wakatei yang telah menelan korban jiwa tiga Balita yakni Lambertus Rumudis umur 2 tahun, Antonius Elyanan 9 bulan dan Titirloloby 8 bulan.

Kekecewaan sangat terlihat karena saat dihubungi wartawan terkait dengan wabah tersebut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan SBT Abas Rumatumerik mengatakan harus ada laporan dari pihak Puskesmas setempat, bahkan sampai wartawan yang menunggu untuk dikonfirmasi juga terkesan sangat dicueki, sehingga para wartawan memilih pulang.

Petrus Rusin mengatakan, penanganan di wabah Diare di Pulau Keswui khususnya Desa Wunin harus segara dilakukan agar tidak menambah korban jiwa khususnya balita di desa Wunin serta untuk membatasi penyebaran ke desa lain, karena penanganan alternatif yang dilakukan warga adalah dengan pengobatan para dukun kampung yang tingkat kesembuhannya sangat diragukan, karena jarak antara warga dengan puskesmas sangat jauh mencapai 13 kilo meter.

Selain itu perkembangan tentang wabah ini sulit untuk diikuti karena tidak ada komunikasi telepon sehingga suka atau tidak suka harus ada penangan dari Pemerintah Kabupaten SBT dan Pemerintah Provinsi Maluku bahkan kalau Perlu Gubernur Maluku Karel Albert Ralahalu dan Bupati SBT Abdulah vanat harus turun langsung ke desa Wunin untuk melihat kondisi riil yang ada di desa tersebut.

Menurutnya lambannya penanganan oleh pihak Puskesmas juga perlu diefaluasi, karena sebelumnya masyarakat telah memberikan informasi, namun sebagian petugas Puskesmas Wakatei berlasan harus ada surat dari kepala Desa setempat, padahal semestinya dalam kondisi seperti begitu perlu ada langkah penanganan segera bukan menunggu surat dari Kepala desa.

Sehingga Petrus Rusin memintah Bupati SBT Abdulah Vanat perlu memberikan teguran kepada Kepala Dinas Kesehatan SBT Abas Rumatumerik atas kelalaian anak buahnya dilapangan, termasuk sanksi tegas terhadap pegawai Puskesmas Wakatei yang selama ini meninggalkan tempat tugas dengan urusan yang tidak jelas, dengan mengabaikan tugas dan pelayanannya.

Dia memintah agar Gubernur Maluku dan Bupati SBT perlu memberikan perhatian khusus terhadap masyarakat yang ada di Desa Wunin-Eldedora, karena mereka juga butuh perhatian dan pelayanan yang nyata sama seperti desa lain di Provinsi Maluku, .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar