Rindy Rumfot Siswi SD Negeri II
Yang Berprestasi
Dia mengakui walaupun masih
didukung dengan kelengkapan sekolah yang masih terbatas akan tetapi niat dan
keinginan belajar dari para siswa dan sisiwi SBT yang begitu besar, disertai
semangat dari para Guru yang dengan sabar dan setia untuk melakukan
pendampingan terhadap para Siswa, karena terpilihnya Rindy Rumfot merupakan
kerja keras para gurunya.
Rumaratu mengakui Dinas
Pendidikan Pemuda dan Olaraga Kabupaten SBT mendorong semua siswa untuk
berprestasi dalam berbagai kegiatan dan lomba baik tingkat Provinsi maupun
Tingkat Nasional termasuk Internasional, sehingga kedepan semua fasilitas
Sekolah baik SD sampai SMA perlu dibenahi agar proses belajar mengajar juga
dapat berjalan dengan baik.
Khusus untuk Rindy Rumfot Achmat
Rumaratu menegaskan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olaraga hanya menfasilitasi
perjalanan dari Bula menuju ke Ambon dan selanjutnya mengikuti persiapan selama
tiga hari sebelum berangkat ke Jakarta, selama berada di Ambon semua biaya
ditanggung oleh Dinas Pendidikan Provinsi Maluku.
Menurutnya Dinas Pendidikan
Pemuda dan Olaraga Kabupaten SBT hanya memberikan uang motivasi sebesar 10 Juta
Rupiah, sedangkan untuk selanjutnya ditanggung oleh Dinas Pendidikan Provinsi.
Rindy Rumfot didampingi oleh Guru Pembimbing Hasanudin Kelwou, Rumaratu mengaku
gembira dengan berbagai prestasi yang ditunjukan oleh para siswa-siswi baik SD
maupun SMA selama dirinya menjabat sebagai Pelaksana Tugas Dinas Pendidikan
SBT.
Dia berharap bukan hanya Rindy
Rumfot telah terpilih mewakili Provinsi Maluku akan tetapi kedepan lebih banyak
lagi siswa dan siswi SBT yang berprestasi untuk mengharumkan nama baik
Kabupaten Ita Wotu Nusa ini, sehingga Kabupaten SBT juga akan tetap diperhutungkan
di Tingkat Provinsi dan Tingkat Nasional dalam setiap kegiatan dan lomba
pendidikan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar